You need to enable javaScript to run this app.

ANBK Mengukur Kualitas Hasil Belajar Bagi Peserta Didik Formal dan Nonformal

  • Jum'at, 30 Agustus 2024
  • Administrator
ANBK Mengukur Kualitas Hasil Belajar Bagi Peserta Didik Formal dan Nonformal

ANBK merupakan singkatan dari Asesmen Nasional Berbasis Komputer, ANBK merupakan program evaluasi yang diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek), dalam meningkatkan mutu pendidikan yang mengacu pada input, proses dan output pembelajaran di seluruh satuan pendidikan. Mutu satuan pendidikan dinilai dari hasil belajar murid yang mendasar (literasi, numerasi, dan karakter), serta kualitas proses belajar-mengajar dan iklim satuan pendidikan yang mendukung pembelajaran. Informasi-informasi tersebut diperoleh dari tiga instrumen utama, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter, dan Survei Lingkungan Belajar.

Asesmen Nasional juga dapat menunjukkan apa yang seharusnya menjadi tujuan utama satuan pendidikan khususnya dalam pengembangan kompetensi serta karakter murid. Selain itu, ANBK juga dapat memberikan gambaran tentang karakteristik esensial di sebuah satuan pendidikan yang efektif untuk mencapai tujuan utama tersebut. Hal ini diharapkan dapat mendorong satuan pendidikan dan dinas pendidikan untuk memfokuskan sumber daya pada perbaikan mutu pembelajaran.

Bagikan artikel ini:
Dr. JAJANG SUGIAT, SE., M.Pd., MM

- Ketua PKBM-

-

Berlangganan
Banner